, ditulis oleh Administrator
|
Wednesday, 24 May 2006 |
Sekolah Tinggi Manajemen Informatika Dan Komputer Tasikmalaya adalah salah satu pelopor perguruan tinggi yang memfokuskan pada tenaga ahli Informatika yang profesional, sehingga lulusannya kelak tidak hanya mampu dan siap kerja dibidang komputer tetepai juga mampu dan siap membuka lapangan pekerjaan baru bagi orang lain.
Visi Sekolah Tinggi Manajemen Informatika Dan Komputer Tasikmalaya diharapkan menjadi Perguruan Tinggi Komputer terkemuka pelopor pembangunan IPTEK dan IMTAK di Priangan Timur berbasis komputer
Misi Sekolah Tinggi Manajemen Informatika Dan Komputer Tasikmalaya memperbaiki kualitas sumber daya manusia melalui pengembangan jiwa kewiraswastaan dan peningkatan kemampuan dengan memfungsikan teknologi untuk kesejahteraan bangsa dan negara kesatuan Republik Indonesia tercinta.
Tujuan Sekolah Tinggi Manajemen Informatika Dan Komputer Tasikmalaya Menghasilkan tenaga propesional Teknik Informatika yang mampu berpikir secara sistematis terpadu serta berkemampuan dalam merencanakan, mengoperasikan dan mengendalikan unit usaha produktif baik pada proses fabrikasi, proyek maupun jasa.
Terakreditasi BAN PT
Menunjukkan STMIK Tasikmalaya lulusannya bisas diterima dan diakui sah ijazahnya oleh semua instansi pemerintah dan swasta. Tidak asal kerja tapi menjamin karier.
Sertifikasi Internasional
Melengkapi Ijazah dan karier bagi alumni menjadi kewajiban lembaga, maka perlu dibekali sertifikasi internasional/leadership untuk menjamin kualitas mutu alumninya.
|
Terakhir diperbaharui ( Tuesday, 20 June 2006 )
|